Metrotvnews.com, Maranello: Ferrari akhirnya mengungkap mobil yang akan jadi andalan duel Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen di kompetisi Formula1 musim 2015. Paket SF15-T diharapkan bisa mengembalikan Ferrari ke jalur kejayaan.
Bertempat di markasnya, Maranello, Italia, Jumat 30 Januari, kubu Ferrari akhirnya menyingkap jet darat andalannya. Vettel dan Kimi juga turut menghadiri peluncuran mobil baru ini.
Secara umum, SF15-T tidak jauh berbeda dengan mobil-mobil Ferrari lainnya. Warna merah cabai masih mendominasi body mobil. Perubahan yang paling kentara ialah pada bagian "hidung" yang desainnya lebih memanjang, dan sayap samping (sidepods) yang terkesan lebih gahar.
Direktur teknik James Allison mengatakan mereka telah "membuat lompatan yang sangat berguna" baik dalam desain mobil dan juga pada mesin. Diharapkan, mobil baru ini bisa mengakhiri peruntungan Ferrari yang terakhir kali jadi juara dunia pada 2008.
"Mobil terbaik ialah mobil kemenangan. Tahun lalu, kami punya mobi yang buruk, dan itu bukan mobil kemenangan. Saya menyukai mobil tahun ini dari segi estetika. Saya belum tahu performanya, tapi mobil baru ini terlihat seksi," ujar prinsipal tim, Maurizio Arrivabene.
Meski optimis, Arrivabene tak ingin sesumbar Ferrari akan langsung mendominasi pada kompetisi musim depan. Dengan perubahan yang juga dilakukan tim lain, Arrivabene enggan memberikan target kelewat tinggi di musim depan. Maklum, dalam lima musim terakhir Ferrari kerap kesulitan bersaing dengan dua saingan beratnya, Red Bull dan Mercedes. Tahun ini, McLaren mungkin akan meramaikan persaingan, jika merujuk sepak terjangnya musim lalu.
"Saya mencoba realistis. Tak ada yang memiliki sihir untuk mengubah sesuatu ketika beberapa hal tidak bisa diubah. Tapi, kami melakukan beberapa modifikasi yang menurut kami cukup menarik, lanjutnya.
"Dengan itu, saya tidak ingin mengatakan kami akan memenangi juara dunia, tapi saya yakin kami paling tidak bisa memenangi dua seri," tutupnya seraya mengingat momen buruk Ferrari musim lalu yang gagal memenangi satu pun seri balapan. (ESPN)
4:52 PM
0 comments:
Post a Comment